Saat ini tas yang selalu menunjang penampilan wanita ini memiliki jenis dan model yang beraneka ragam. Mulai dari model yang simpel sampai yang berbalut aksesoris.
Dengan harga yang murah sampai memiliki harga yang sangat mahal. Ada yang branded dan ada juga yang KW. Semua tersedia di pasaran dan sangat mudah untuk kamu temukan.
Tas merupakan salah satu item fashion yang wajib di miliki oleh wanita. Selain untuk menyimpan barang saat bepergian, tas menjadi penunjang penampilan kamu sebagai wanita. Walaupun banyak dari wanita yang tidak terlalu peduli dengan tas apa yang di gunakannya, namun ada baiknya sebelum kamu memutuskan pilahan untuk membeli tas yang kamu inginkan, kamu mengetahui dulu beberapa jenis tas yang biasa di gunakan wanita pada artikel di bawah ini.
1. Hand bag
Tas wanita yang sering terlihat di gunakan oleh banyak wanita adalah jenis hand bag ini, atau tas tangan yang memiliki ukuran sedang dan pas di gunakan untuk acara santai ataupun acara resmi. Hand bag untuk wanita ada banyak versinya, salah satunya kelly bags yang cukup banyak di kenal. Biasanya kompartmen pada hand bag bisa ditutup atau disegel, serta kadang memiliki slot atau aksesoris lain. Juga terbuat dari bahan yang elegan atau eksotis seperti kulit (mulai dari kulit sapi sampai kulit buaya yang mahal), atau kain yang dibuat atau didesain dengan sangat baik.
2. Clutch bag
Clutch bag adalah versi hand bag yang pada umumnya mempunyai ukuran kecil dan hampir sama dengan dompet panjang wanita yang ukurannya sedikit lebih besar. Tas ini hanya memiliki satu kompartmen utama, ada yang punya pegangan dan ada juga yang tidak punya pegangan atau tali sama sekali. Tas ini memang di desain khusus untuk wanita dan di buat dari bahan elegan berkelas seperti halnya kulit.
3. Sling bag
tas wanita selempang atau yang biasa di sebut tas model sling ini memiliki ciri khas dengan memiliki tai atau strap bahu yang panjang untuk di gantung di bahu atau di silangkan di badan.sling bag ini biasanya memiliki ukuran yang tidak terlalu besar, memiliki bentuk kotak atau segitiga dan di buat dari bahan kanvas atau bahan lain yang serupa. Pada zaman dulu tas dengan model seperti ini biasa di sebut dengan messenger bag karena biasanya di gunakan untuk membawa surat tangan.
4. Satchel Bag
Tas jenis stachel bag ini memiliki model yang hampir sama dengan sling bag. Tetapi biasanyatas ini memiliki lebih dari satu pegangan dan talu serta ada kunci penutup bagian depannya. Permukaan tas ini biasanya di lapisi kain atau kulit, memiliki struktur yang kaku. Umumnya Sathel bag dipakai untuk membawa buku ke sekolah atau bisa juga untuk dipakai ke acara-acara resmi dan santai.
5. Shoulder Bag
Untuk kamu yang suka membawa banyak barang dalam satu tempat sepertinya tas ini akan sangat cocok untukmenemanimu bepergian. Biasanya tas ini memiliki bentuk besar, setengah lingkaran/persegi. Selain itu terdapat tali untuk digantungkan ke bahu/lengan kamu. Ada juga versi serupa lainnya yaitu biasa di sebut Hobo bag yang memiliki desain melengkung berbentuk bulan sabit dan Field Bag yang bisa untuk kamu gunakan ke sekolah atau ke kampus. Pada umumnya tas jenis ini berukuran cukup besar, dibawa di bahu dengan desain yang cukup nyaman.
6. Tote Bag
Karena memiliki fungsi untuk membawa barang-barang banyak, maka umumnya tas ini memiliki ukuran yang besar. Tas jenis ini hanya punya satu kompartmen utama yang terbuka atau tidak bisa ditutup, biasanya terbuat dari kain kanvas, nilon dan kulit, tetapi sekarang banyak juga Tote bag yang terbuat dari bahan plastik, atau kertas daur ulang yang lebih ringan.
7. Backpack
Tas terakhir ini merupakan jenis atau model travel bag. Tas Backpack biasanya memiliki ukuran yang besar, dan punya variasi yang sangat banyak, mulai dari variasi ukuran, model, serta warna atau corak. Jenis ransel paling banyak dipakai untuk travel bags karena selain punya ukuran besar, sedangkan untuk sekolah biasanya modelnya standar. Ada juga jenis lain yang biasa di sebut Duffel Bag yang bisa dipakai untuk membawa barang besar atau olahraga. Umumnya dibuat dari bahan kanvas, kulit, denim atau polyester.
Nah, itulah beberapa model tas yang biasa di gunakan oleh para wanita. Jenis tas yang mana yang biasa kamu gunakan guys?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar